Pemkab Taput Tender Dini 12 Paket Pekerjaan DAK Tahun Anggaran 2022

TAPUT – Bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Bidang Jalan T.A 2022 pada Dinas PUPR Taput, hari ini dilakukan penandatanganan kontrak antara PPK (Pejabat Pembuatan Komitmen) dengan penyedia kegiatan proyek bertempat di Sopo Rakyat Rumah Dinas Bupati, Tarutung, Kamis (10/2/2022).

Tujuan dan harapan dilaksanakan lelang dini/pra DPA untuk percepatan penyerapan anggaran dan percepatan pelaksanaan pembangunan di Tapanuli Utara. Sehingga hasilnya dapat dinikmati masyarakat lebih awal, makin cepat pembangunan dan makin cepat pertumbuhan ekonomi masyarakat.

“Kami berharap agar pengguna anggaran PPK, PPTK, pengawas dan rekan kami penyedia agar segera melaksanakan pengukuran awal, pematokan dan segera dilanjutkan dengan pelaksanaan pekerjaan lapangan, sehingga pekerjaan dapat diselesaikan tepat waktu sesuai dengan jadwal yang tertuang dalam kontrak surat perjanjian,” kata Bupati Taput, Nikson Nababan.

Bupati Nikson berharap kepada para pengawas dan rekanan, dalam pelaksanaan pekerjaan di lapangan agar penyedia dapat bekerja sesuai dengan spesifikasi yang terdapat di dalam kontrak.

“Pihak pengawas dari Dinas PUPR Tapanuli Utara agar meningkatkan kinerjanya, sehingga tidak terjadi kelebihan bayar atau temuan dari hasil pemeriksa internal dan eksternal nantinya, namun hasil pekerjaan kita dapat tepat mutu, tepat waktu dan tepat biaya,” tegas Nikson Nababan.

Nikson pun memaparkan bahwa pada bulan Desember tahun 2021 Pemkab Taput telah melaksanakan tender dini terhadap kegiatan yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) yaitu DAK Bidang Jalan terdiri atas 6 paket pekerjaan dengan pagu Rp 19.450.892.000 Miliar.

Pertama Rekonstruksi Jalan Garoga-Rianiate, Rekonstruksi Jalan Onan Tukka-Simanampang, Rekonstruksi Jalan Parcur Batu-Lobu Haminjon, Rekonstruksi Jalan Simpang Pacuan-Silaitlait-batas Humbahas, Pemeliharaan berkala/rehabilitasi Jalan Sarulla-Sipetang, Pemeliharaan berkala/rehabilitasi Jalan Siparendean-Huta Mamungka-Adian Nalambok.

Kedua DAK Bidang Sumber Daya Air terdiri atas 6 paket pekerjaan dengan pagu Rp 5.016.597.000 Miliar antara lain, Rehabilitasi Jaringan Irigasi Daerah Irigasi (D.I) Aek Martindi (100 Ha), Rehabilitasi Jaringan Irigasi (D.I) Siborgung kiri/kanan (159 Ha), Rehabilitasi Jaringan Irigasi (D.I) Sidolgi (140 Ha), Rehabilitasi Jaringan Irigasi (D.I) Silangkitang (200 Ha), Rehabilitasi Jaringan Irigasi (D.I) Sitampurung (225 Ha) dan Rehabilitasi Jaringan Irigasi (D.I) Suppol (60 Ha).

Nikson menjelaskan bahwa dari 12 paket pekerjaan yang telah dilelangkan, yang saat ini pada tahapan penandatanganan kontrak ada 4 paket pekerjaan sedangkan 8 paket pekerjaan lainnya akan segera menyusul.

Adapun ke 4 paket pekerjaan adalah Rekonstruksi Jalan Garoga-Rianiate Rp 3.360.394.500, Pemeliharaan berkala/rehabilitasi Jalan Sarulla-Sipetang Rp 2.964.600.000, Rekonstruksi jalan Simpang Pacuan-Silaitlait – Batas Humbahas Rp 2.909.727.678 dan Pemeliharaan berkala/rehabilitasi Jalan Siparendean-Huta Mamungka-Adian Nalambok Rp 2.959.800.000.

Turut hadir dalam penandatanganan tersebut, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Marihot Simanjuntak, Kadis PUPR Dalan Simanjuntak, Kadis Pariwisata YC Hutauruk dan beberapa Pimpinan Perangkat Daerah. (JNS/GH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *