Meriahnya Ale Ale JTP FRENS Rayakan Pesta Bona Taon Penuh Keakraban Kekeluargaan

TARUTUNG – Komunitas ALE ALE JTP FRENS merayakan pesta Bona Taon dengan suasana keakraban, meriah dan penuh kekeluargaan di Wisma Evi Roida, Tarutung, Tapanuli Utara, Minggu (6/2/2022).

Lantas, Apa itu Komunitas ALE ALE JTP FRENS?

Komunitas ALE ALE JTP FRENS adalah lahir dengan dilatarbelakangi kebersamaan serta kekompakan dari seluruh pendukung militan saat dihelatnya pesta demokrasi Pilkada Taput pada tahun 2018 lalu.

Ketika itu sosok yang mereka usung yang paling diunggulkan tak lain dan tak bukan Jonius Taripar Hutabarat dengan sapaan akrab ‘JTP’ yang berpasangan dengan Frengki Simanjuntak atau lebih familiar ‘FRENS’.

Meskipun jagoan JTP-FRENS kalah dalam perhelatan Pilkada Taput 2018 kala itu, namun hingga saat ini para pendukung militan tersebut masih tetap kompak, bersatu dan solid dimana-mana.

Dalam komunitas ALE ALE JTP FRENS ini ada beberapa komunitas yang besatu padu didalamnya seperti Bora (Boru ni Raja), Barisan Muda, MPI, Bapera.

Menariknya, mereka tetap solid menjalin ikatan kekeluargaan serta kebersamaan berbentuk arisan dan partangiangan rutin. Bahkan mereka mendirikan sebuah organisasi berbadan hukum yaitu Yayasan Jaringan Tapanuli Peduli Bona Pasogit (YJTP-BP) yang tentu bergerak dalam amal dan sosial.

Dalam sambutannya, Jonius Taripar Hutabarat (JTP) mengucapkan syukur dan terima kasih kepada semua pihak atas terselenggaranya acara Bona Taon tersebut.

“Sebetulnya kami hadir disini adalah sebagai undangan saja, dimana gagasan atas bona taon ini murni dilaksanakan oleh rekan ALE ALE JTP FRENS yang tergabung dalam beberapa Komunitas,” ujar JTP anggota DPRD Sumut itu.

“Terima kasih untuk semua hadirin Bapak/Ibu sekalian yang tidak dapat kami sebut satu persatu, kiranya Tuhan membalaskan segala kebaikan dan kemurahan hati Bapak/Ibu sekalian. Tuhan memberkati kita,” tambahnya.

Frengki Simanjuntak (FRENS) juga mengucapkan terima kasih kepada para sesepuh, tokoh pendukung, panitia, hadirin yang hadir dan para tokoh yang mewakili hampir seluruh Kecamatan yang ada di wilayah Taput.

“Terima kasih kepada Bapak/Ibu hadirin sekalian, puji Tuhan atas terlaksananya acara ini dalam suasana penuh kekeluargaan dan terima kasih atas wujud doanya kepada kami, dan kami juga berdoa semoga Bapak/Ibu sekalian diberkati oleh Tuhan kita,” ujar Frengki dalam bahasa daerah.

Sementara, mewakili panitia Richard Tobing turut menyampaikan terima kasih kepada seluruh hadirin dan seluruh ale-ale yang berkenan datang mewakili 15 Kecamatan di Tapanuli Utara.

“Puji Tuhan, acara hari ini sudah terselenggara dengan baik semua itu berkat kebersamaan yang terjalin diantara sesama ale-ale Jonius Taripar Hutabarat dan Frengky P Simanjuntak. Semoga kebersamaan dan persaudaraan kita ini senantiasa tetap terjalin dalam kesehatian untuk masa depan yang lebih baik nantinya,” tulis Richard Tobing di laman Facebook (FB)nya.

Dalam kegiatan Bona Taon tersebut, lagu ‘O Yerusalem’ berkumandang dengan penuh hikmat hingga menyeruak di dalam gedung yang dihadiri para ale ale yang datang dari segala penjuru Tapanuli Utara.

Panitia juga menghadirkan artis-artis beken dan terkenal dengan menyumbangkan syair-syair lagu yang sangat merdu.

Selama acara berlangsung seluruh hadirin yang hadir tetap memperhatikan protokol kesehatan (prokes) yang sangat ketat sesuai anjuran pemerintah. (JJ)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *