Jumat, 17 Oktober 2025 WIB

BPN P.Sidimpuan Serahkan Sertifikat Tanah Aset PLN, Dorong Tertib Administrasi Pertanahan

editor - Jumat, 17 Oktober 2025 13:25 WIB
BPN P.Sidimpuan Serahkan Sertifikat Tanah Aset PLN, Dorong Tertib Administrasi Pertanahan

P.SIDIMPUAN | Jelajahnews.id - Kantor Pertanahan Kota Padangsidimpuan terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung penertiban dan percepatan sertifikasi aset negara.

Baca Juga:

Hal itu ditandai dengan penyerahan sertipikat tanah milik aset PT PLN (Persero) UP 03 Kota Padangsidimpuan, Senin (13/10/2025).

Sertipikat tanah tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Kantor Pertanahan Kota Padangsidimpuan kepada perwakilan PLN UP 03, sebagai bagian dari program strategis nasional dalam mewujudkan tertib administrasi pertanahan untuk aset vital negara.

Dalam kesempatan itu, pihak PLN UP 03 menyampaikan apresiasi kepada jajaran BPN atas dukungan dan kolaborasi yang terjalin baik selama proses penyelesaian sertifikasi aset.

Langkah ini dinilai penting untuk menjamin kepastian hukum atas kepemilikan lahan yang digunakan dalam menunjang pelayanan kelistrikan kepada masyarakat.

Kegiatan ini menjadi simbol kuatnya sinergi antara Kementerian ATR/BPN dan PT PLN (Persero) dalam menjaga transparansi, akuntabilitas, serta optimalisasi pengelolaan aset negara, khususnya di wilayah Kota Padangsidimpuan.

Dengan adanya penyerahan sertipikat ini, diharapkan hubungan kerja sama antara BPN dan PLN semakin solid, serta menjadi contoh bagi instansi lain dalam mendukung tata kelola aset negara yang tertib dan berkelanjutan. (JN-TIM)

Editor
: Irul Daulay
SHARE:
 
Tags
 
Komentar
 
Berita Terbaru