SIDEMPUAN– Pemerintah Kota (Pemko) Padang Sidempuan kembali gelar safari Isra Mi’raj sekaligus penyambutan bulan suci ramadhan 1444 H/2023 M di Desa Pudun Jae, Kec. Padang Sidempuan Batunadua Jum’at (10/03/2023).
Acara safari Isra Mi’raj ini di awali oleh pembacaan ayat suci Al Qur’an oleh Khoirun Azam kemudian di lanjutkan pemberian tali asih stunting sebanyak 100 paket makanan tambahan kepada anak-anak untuk pencegahan stunting.
Pemberian tali asih ini adalah satu program dalam rangka percepatan penurunan stunting di Kota Padang Sidempuan.
Secara singkat stunting adalah masalah kurang gizi kronis yang disebabkan oleh asupan gizi yang kurang dalam waktu cukup lama akibat pemberian makanan yang tidak sesuai dengan kebutuhan gizi.
Bazar Harahap sebagai Kepala Desa Pudun Jae mengucapkan selamat datang kepada rombongan Wali Kota Padang Sidempuan atas kedatangannya menghadiri acara safari.
“Mari kita bersyukur karena telah mendapatkan kunjungan kehormatan dari Wali Kota Padang Sidempuan. Kami Pemerintah Desa Pudun Jae sangat berterimakasih sebesar-besarnya dan menyambut kunjungan Tim Wali Kota Padang Sidempuan.”tuturnya.
H. Tohar Hasibuan selaku tokoh masyarakat juga menyambut kunjungan sekaligus mengucapkan terimakasih atas kunjungan Wali Kota Padang Sidempuan beserta jajarannya.
“Saya atas nama masyarakat Desa Pudun Jae mengucapkan selamat datang kepada kepada Bapak Wali Kota Padang Sidempuan beserta jajarannya atas kunjungannya dalam acara safari ini.” Ungkapnya.
Wali Kota Padang Sidempuan, Irsan Efendi Nasution, SH, MM dalam arahannya mengatakan pemberian 100 paket makanan tambahan ini merupakan bantuan dalam rangka pencegahan stunting di Kota Padang Sidempuan.
“Komitmen kita adalah menjaga tumbuh kembang anak kita agar pertumbuhan otaknya bagus. Kita bangga jika anak-anaknya kita berprestasi di sekolah.”
Wali Kota juga menyampaikan acara ini sekaligus penyambutan bulan suci Ramadhan dan mengajak agar membersihkan hati dan saling memaafkan.
“Kita akan memasuki bulan Ramadhan, mari kita membersihkan diri, membersihkan hati. Mari kita songsong Ramadhan dengan penuh gembira dan saling memaafkan.”
Tausiyah dibawakan oleh Ustadz Sahwin Harahap tentang bagaimana kejadian Isra’ Mi’raj yang dilalui oleh Rasulullah dan juga membawakan ceramah seputar Ramadhan.
Turut menghadiri Wali Kota, Wakil Wali Kota, Sekda, camat, danramil kota Padang Sidempuan, Kapolsek batunadua, pimpinan OPD, kepala desa, hatobangon, alim ulama, lurah dan para undangan lainnya. (JN- Irul)