TOBA – Polres Toba menerjunkan 167 personil polisi dalam PAM perayaan Natal dan Tahun Baru Partai Golkar se-Sumatera Utara merayakan yang dilaksanakan di Lapangan Mini Soposurung, Balige, Kabupaten Toba, Senin (31/1/2022).
Sebelum Ibadah Natal dimulai, pada siang harinya dua agenda terlebih dahulu dilaksanakan yakni olah raga gerak jalan sehat dan acara menabur 30 ribu benih ikan di Pantai Lumban Bulbul.
Sebanyak 34 DPC Kabupaten/Kota Partai Golkar yang ada di wilayah Sumatera Utara mengirimkan utusan masing-masing dan ambil bagian dalam perayaan Nataru yang diketuai oleh Kombes (P) Maruli Siahaan tersebut.
Personil PAM Polres Toba tersebut tersebar di berbagai titik lokasi, bersama unsur TNI, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan dan Satpol PP Pemkab Toba.
Kapolres Toba, AKBP Akala Fikta Jaya melalui Kasi Humas Iptu Bungaran Samosir menyampaikan, bahwa Polres Toba melakukan pengamanan yang ketat dan memberlakukan protokol kesehatan demi mengantisipasi serta menjaga penyebaran Covid-19.
“Pelaksanaan acara dan pengamanannya kita kawal secara profesional dan humanis dengan memberikan pelayanan terbaik,” ujar Iptu Bungaran Samosir.
Kata Bungaran, personil di lapangan dilengkapi dengan sarana prasarana dan perlengkapan perorangan yang memadai seperti body system.
“Kita harapkan tidak ada gangguan kamtibnas yang berpotensi melanggar hukum dan tetap menjaga protokol kesehatan demi mencegah penyebaran Covid-19,” sebutnya.
Turut hadir, Ketua DPD I Partai Golkar Sumut H Musa Rajek Syah, Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting, beberapa orang Bupati/Wakil Bupati, sesepuh tokoh Golkar, Tokoh Agama, Rohaniawan dan Pendeta berbagai denominasi Gereja. (JJ)