PALUTA: Kapolres Tapanuli Selatan (Tapsel) mengikuti apel pagi Serbu Vaksinasi Desa, di Lapangan Kantor Pemkab Padang Lawas Utara (Paluta), Senin (13/12/2021), pukul 08.15 wib.
Tampak hadir dalam apel Kajari Paluta Andri Kurniawan, ASN Pemkab Paluta, Personel Kepolisian Resor Tapsel, Personel TNI Kodim 0212/ Tapsel.
Dalam sambutanya, Bupati Paluta Andar Amin Harahap SSTP, MSi menyampaikan, pertama dan khususnya saya ucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Satgas Covid-19 di Paluta yang sudah berjibaku dan bekerja keras, target vaksin kita sudah mencapai 55 persen, sampai tanggal 20 nanti minimal harus 70 persen, ujarnya.
Bupati Paluta juga menjelaskan bahwa hari ini pihaknya bersama forkopimda Paluta melakukan apel bersama, untuk vaksinasi serbu desa, yang kita mulai hari ini, khususnya di Kecamatan Padang Bolak, untuk memaksimalkan target dengan persentasi 70 persen.
“Kepada semua pihak, baik ASN dan non ASN di lingkungan Pemkab Paluta, Agar kegiatan ini, kita lakukan sebaik-baiknya. dan insya Allah target ini, bisa kita capai,” ucap Andar.
Bupati Paluta juga mengimbau, agar seluruh ASN, TNI polri, ikut berpartisipasi dan menunjukkan tren yang meningkat.
“Harapan kita, bisa dilaksanakan secara humanis, dengan pendekatan yang baik kepada masyarakat, agar masyarakat dapat datang ke tempat vaksinasi yang sudah disiapkan. Dan insya Allah bisa mendapat hasil yang positif”, harap Andar.
Bupati Paluta juga paparkan, bahwa hari ini ada Ada 20 desa, khusus di kecamatan Padang Bolak, dan hingga tanggal 20 nanti, kita lakukan serbuan vaksinasi desa ada di 8 Kecamatan di Kabupaten Paluta. Dan hari ini, target, 20 ribu untuk kecamatan Padang Bolak. 30 tim disiapkan hari ini, dan akan bergerak membantu semua desa yang akan melakukan vaksinasi.
Usai apel serbuan vaksinasi, Kapolres Tapsel, AKBP Roman Smaradhana Elhaj, SH, SIK, MH menyampaikan, bahwa vaksinasi serbu desa ini, yaitu kegiatan dari desa ke desa. Yang mana paling banyak belum dilakukan vaksinasi, akan diperkuat dan dibantu oleh tim yang sudah disiapkan. Mana desa yang banyak belum dilakukan vaksinasi, akan diperkuat dengan tim yang ada, terangnya.
Sementara Dandim 0212/TS, Letkol Inf Rooy Chandra Sihombing, SIP mengatakan, Jadi tim gabungan yang terdiri dari TNI, Polri dan ASN yang ada ini, membantu tim vaksinasi yang sudah ada di desa-desa yang melakukan vaksinasi.
“Saya mengimbau kepada seluruh masyarakat, yang belum melakukan vaksinasi, baik dosis 1 dan juga yang belum melakukan dosis 2, agar datang ke tempat vaksinasi yang sudah kami siapkan. Dan kami berharap, partisipasi masyarakat tinggi, dan target yang diharapkan tercapai,” tuturnya. (Irul Daulay)