Silaturahmi Dengan Ribuan Relawan Pasti Bobby Se-Sumut, Bobby Nasution Sebut Akan Benahi Infrastruktur

MEDAN – Calon Gubernur Sumatera Utara, Bobby Afif Nasution menghadiri acara konsolidasi dan silaturahmi dengan Ribuan Relawan Pendukung Sejati (Pasti) Bobby Sumatera Utara, di Cafe De Nasty, Jalan Besar Medan-Tembung, Percutseituan, Deli Serdang, Rabu (25/09/2024).

Kedatangan Bobby Afif Nasution langsung disambut Pembina Pasti Bobby Sumut, H Erwan Rozadi Nasution, Ketua Pasti Bobby Sumatera Utara, Hj Trila Murni, Sekretaris Pasti Bobby Sumatera Utara, Benget Naibaho, Ketua Bidang Advokasi Pasti Bobby Sumut, M. Sa’i Rangkuti serta pengurus Pasti Bobby Sumatera Utara.

Terlihat di lokasi, Ketua Pasti Bobby Kota Medan, Hendra Yanto, Sekretaris Pasti Bobby Kota Medan, Aris Harianto, serta Pengurus Pasti Bobby dan Pengurus Kecamatan Pasti Bobby Se Kota Medan. Dan Para Pengurus Pasti Bobby Kabupaten/Kota Sumatera Utara serta ribuan relawan Pasti Bobby Kabupaten/Kota Provinsi Sumatera Utara.

Dalam sambutannya, Pembina Pasti Bobby Sumatera Utara, Erwan Rozadi Nasution menyampaikan terimakasih atas kunjungan silaturahmi Bobby Nasution.

“Bobby ini bukan orang jauh, dia anak saya yang berkunjung kemari. Dan saya sampaikan bahwa Relawan Pasti Bobby ini bukan muncul saat Pemilihan Gubernur namun pada 2019 sudah terbentuk saat pemilihan Walikota Medan,”ucap Udak Erwan sebutan Adik Kandung dari Orang Tua Bobby Nasution.

Erwan bersama pengurus Relawan Pasti Se Sumatera Utara siap memenangkan Bobby-Surya dalam kontestasi Pilkada Sumatera Utara.

Dikatakan kita mendukung Bobby karena kinerja, dimana kinerja untuk Kota Medan telah teruji banyak program yang telah dirasakan manfaatnya bagi Kota Medan.

“Karena kinerjanya, saya bersama para Relawan memenangkan Bobby-Surya. Ingat pada 27 November 2024 nanti datang ke TPS Pilih No1. Bobby-Surya,” ucapnya yang disambut dengan teriakan No.1, Gubernur Sumatera Utara, Bobby Nasution oleh ribuan Relawan yang hadir.

Senada dengan itu, Bobby Nasution mengucapkan terimakasih kepada ribuan relawan yang datang hadir hari ini, dan mengapresiasi antusias relawan Pasti Bobby.

Lebih lanjut, Bobby mengucapkan terimakasih kepada Udak Erwan, dimana saya memanggilnya dengan Udak Ucok.

“Terimakasih Udak Ucok bersama ribuan relawan Pasti Bobby Sumatera Utara,” ucapnya lagi.

Dikatakannya, ia akan membangun insfrastruktur Sumatera Utara, banyak orang berkata bila sudah bergoyang dan terasa mual itu tanda sudah masuk kawasan Sumatera Utara.

“Untuk itu harus dibenahi, kalau dibiarkan terus tentunya bisa masuk jurang,” ucapnya.

Ia pun memaparkan tentang jaminan kesehatan, untuk Medan sendiri dengan menggunakan KTP, sudah dapat berobat bahkan untuk perawatan medis dirumah sakit semua ditanggung pemerintah alias gratis.

Nah untuk itu harus diwujudkan dengan menunjukan identitas KTP yang berdomisili di Kabupaten/Kota Sumatera Utara maka semua perubahan gratis. Menurut Bobby, ini sudah terlaksana bagi warga Medan dimana pun berada dengan menunjukan KTP Medan, ketika berada di Jakarta atau di Papua sekalipun gratis biaya perobatannya.

Diakhir sambutannya, Bobby juga hadir dengan Calon Wakil Walikota Medan Zaki Harahap yang berhadir.

“Ini Bang Zaki yang merupakan Calon Wakil Walikota Medan yang berpasangan dengan Calon Walikota Medan Bang Riko. Kalau di Sumut Ingat Nomor. 1 Bobby-Surya, Nah kalau di Medan Ingat Juga Nomor. 1 Bang Riko-Zaki,” ucap Bobby yang disambut dengan yel, yel, Bobby, Menang, Menang, Menang, Gubernur Sumatera Utara.

Usai memberikan sambutan, Pembina Pasti Bobby Sumatera Utara, Erwan Rozadi Nasution bersama Ketua Pasti Bobby Sumatera Utara, Trila Murni memberikan Jaket Pasti Bobby Sumatera Utara kepada Bobby Nasution Calon Gubernur Sumatera Utara No.1.

Pasti Bobby, Pasti Bobby, Pasti Bobby Medan, Gubernur Sumatera Utara, Cafe De’Nasty, Bersama Warga Sumatera Utara.(jns/**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *