MEDAN – Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengapresiasi kepemimpinan Edy Rahmayadi menjadi Gubernur Sumatera Utara (Sumut. Edy Rahmayadi dinilai punya strategi yang baik membangun Sumut.
“Pak Edy Rahmayadi memiliki strategi yang menurut kami tepat untuk menyejahterakan rakyat Sumut, karena itu perlu mendukung dan mengawal beliau,” kata AHY, usai bersilaturahmi dengan Edy Rahmayadi di Rumah Dinas Gubernur Sumut, Jalan Sudirman Nomor 41, Medan, Minggu (15/5) malam.
Menurut AHY, Sumut merupakan provinsi yang besar, memiliki potensi yang hebat, namun juga permasalahan yang kompleks. Oleh sebab itu, butuh kekompakan agar permasalahan-permasalahan di Sumut bisa segera tuntaskan.
“33 kabupaten/kota, sekitar 15 juta populasi, itu provinsi yang besar. Perlu kerja sama yang baik dalam membangun provinsi ini,” terang AHY.
Sementara itu, Edy Rahmayadi berharap Partai Demokrat terus membantu pemerintah dalam menyejahterakan masyarakat Sumut. Menurutnya, Demokrat merupakan partai besar dengan kemampuan kuat melakukan hal tersebut.
“Demokrat partai yang besar, memiliki kekuatan besar, kami berharap terus mendukung dan mengawal pembangun di sini,” kata Edy Rahmayadi.(JNS)