MEDAN – Polres Pelabuhan Belawan menerima kunjungan kerja dari Tim Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Medan. Pertemuan ini berlangsung di Aula Wira Satya Polres Pelabuhan Belawan dan disambut langsung oleh Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Janton Silaban, beserta jajaran pejabat utama Polres, Selasa (09/01/2024).
Dalam pertemuan tersebut, Kapolres Pelabuhan Belawan menyampaikan situasi dan dinamika yang terjadi di Polres, baik dari segi internal maupun eksternal terkait dengan keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas). Pemaparan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mendalam kepada anggota Komisi I DPRD Kota Medan tentang kondisi yang tengah dihadapi oleh Polres Pelabuhan Belawan.
Ketua Komisi I DPRD Kota Medan, Roby Barus, SE., MAP., menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat yang diberikan oleh Polres Pelabuhan Belawan. Dalam sambutannya, Roby Barus juga menekankan beberapa hal, termasuk peningkatan upaya pemberantasan narkoba di wilayah hukum Polres Pelabuhan Belawan. Ia menyatakan bahwa narkoba menjadi salah satu sumber terjadinya tindak pidana kriminal yang perlu diberantas dengan tegas.
Selain itu, anggota Komisi I DPRD Kota Medan turut menyuarakan pesan untuk menjaga netralitas, terutama mengingat situasi politik yang semakin memanas menjelang berbagai event politik. Kapolres Pelabuhan Belawan menyambut baik masukan dan pesan yang disampaikan oleh Komisi I DPRD Kota Medan, menegaskan komitmen Polres dalam menjaga keamanan dan ketertiban.
Pertemuan ini dihadiri oleh beberapa anggota Komisi I DPRD Kota Medan, antara lain Parlindungan Sipahutar, SH., MH., Habiburahman Sinuraya, SST., Jaya Saputra, Abdul Latif Lubis, M.Pd., Margaret, dan Abdullah Roni. Kebersamaan ini diharapkan dapat mempererat kerjasama antara aparat kepolisian dan DPRD dalam menjaga kondusifitas dan keamanan di wilayah Kota Medan.(jns)