P.SIDIMPUAN| Jelajahnews- Lapas Kelas IIB Padangsidimpuan bersama Menteri Koordinator Bidang Kumham Imipas mengikuti Apel Bersama Awal Tahun 2025 secara virtual, Senin (06/01/2025).
Kegiatan ini dilaksanakan di Lingkungan Kemenkor Bidang Kumham Imipas, yang diksanakan di Lapangan Upacara Kementerian Hukum dan HAM dengan partisipasi jajaran Kantor Wilayah dan Unit Pelaksana Teknis di seluruh Indonesia.
Apel ini diikuti oleh Kalapas Kelas IIB Padangsidimpuan, Edison Tampubolo bersama Pejabat Struktural dan Staf yang dipimpin langsung secara virtual oleh Menko Bidang Kumham Imipas, Yusril Ihza Mahendra dengan menyongsong tema “Kerja bersama ,Untuk indonesia Emas 2045”.
Menko Bidang Kumham Imipas, Yusril Ihza Mahendra dalam amanatnya menyampaikan 8 (delapan) Arah utama sebagai panduan untuk mendukung pencapaian visi Indonesia Emas 2045.
Arah tersebut meliputi upaya mewujudkan visi Kabinet Merah Putih Bersama menuju Indonesia Maju melalui penyusunan rencana strategis khususnya yang implementatif terhadap 8 Misi Asta Cita, 17 Program Prioritas Nasional, dan 8 Program Terbaik Cepat.
Selain itu, jajaran diminta melaksanakan target kinerja secara diukur dan diselaraskan dengan Asta Cita, menyusun kinerja perjanjian secara berjenjang oleh setiap pejabat manajerial, serta mengutamakan efisiensi anggaran tanpa adanya mark-up atau penggelembungan.
Arahan lainnya mencakup penggunaan perjalanan dinas secara selektif, pelaksanaan program yang berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat serta peningkatan kualitas pelayanan publik, dan optimalisasi koordinasi, sinkronisasi, serta kolaborasi antar kementerian dan lembaga.
Menko Bidang Kumham Imipas, Yusril Izha Mahendra, juga menekankan pentingnya pengawasan dan evaluasi kinerja terhadap pejabat manajerial yang dinilai kurang produktif
Seluruh arahan ini diharapkan dapat menjadi landasan strategi dalam mendukung pencapaian tujuan organisasi sekaligus mendorong kontribusi nyata Kemenko Bidang Kumham Imipas sebagai keberhasilan keberhasilan visi Indonesia Emas 2045. (JN- Irul)