Lailatul Badri: Hari Kartini Momentum Wujudkan Potensi Perempuan Tanpa Batas

Politik1 views

MEDAN – Memperingati Hari Kartini yang jatuh setiap 21 April, Anggota DPRD Kota Medan, Lailatul Badri, menegaskan pentingnya peran perempuan dalam berbagai bidang kehidupan. Menurutnya, perjuangan Raden Adjeng Kartini menjadi simbol emansipasi perempuan Indonesia, terutama dalam memperjuangkan hak atas pendidikan dan kesetaraan gender.

“Perjuangan RA Kartini bertujuan membawa perubahan besar bagi kaum perempuan. Kini, perempuan bisa menempuh pendidikan setinggi-tingginya, berkarier, bahkan berkiprah dalam pemerintahan dan sektor lainnya,” kata Lailatul Badri kepada wartawan, Senin (21/4/2025).

Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang akrab disapa Lela ini mengajak perempuan untuk terus mengejar mimpi dan tidak membatasi diri. Ia menilai, semangat Kartini menjadi inspirasi bahwa perempuan mampu menembus berbagai batasan sosial yang selama ini melekat.

“Sekarang banyak perempuan yang punya peran strategis di politik, bisnis, hingga sosial. Ini bukti bahwa perjuangan tidak mengenal gender. Siapa saja bisa berkontribusi,” ujarnya.

Lela juga menyinggung pentingnya mendorong keterlibatan perempuan di dunia politik, serta mendobrak stigma lama bahwa perempuan hanya terbatas pada “kasur, dapur, dan sumur”.

“Kodrat perempuan itu melahirkan, menyusui, merawat, tapi itu bukan penghalang untuk berdaya dan berkarya. Perempuan harus percaya diri, mengembangkan potensi, dan meraih karier terbaik demi masa depan yang lebih baik,” ungkapnya.

Sebagai anggota Komisi IV DPRD Kota Medan, Lela menyatakan komitmennya untuk terus mendorong kolaborasi dan kebijakan yang mendukung perempuan dalam pendidikan, ekonomi, dan partisipasi politik.

Ia pun menutup dengan pesan semangat kepada seluruh perempuan di Sumatera Utara, khususnya Kota Medan. “Selamat Hari Kartini. Teruslah berkarya dan menginspirasi. Jadilah bagian dari perubahan menuju masyarakat yang lebih adil dan setara,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *