Kapolres Psp Nobar Final Piala AFF U-23 Bersama Personel dan Wartawan 

P.sidimpuan– Polres Padangsidimpuan menggelar nonton bareng (Nobar)Final Piala AFF U -23 bersama Insan Pers di salasaran Polres P.sidimpuan, Sabtu (26/08/23) malam.

Tampak Kapolres P.sidimpuan, AKBP Dudung Setyawan menyaksikan pertandingan nobar yang turut dihadiri Waka Polres Kompol Maju Harahap, Kasat Reskrim AKP Maria Marpaung, Kasat Lantas AKP Junaidi, Kasat Intelkam AKP Irsan Bakti Harahap.

Selanjutnya, Kasi Humas Kompol Lindung Sihaloho, Kasat Narkoba AKP Jasama H. Sidabutar, Kasat Samapta AKP Tommat Saragih, Kabag SDM AKP Alexander Piliang, Para Kapolsek dan wartawan yang tergabung dalam Pokja Polres P.sidimpuan,

Amatan awak media, dalam pertandingan sepak bola Indonesia VS Vietnam terlihat kesempatan Garuda Muda Indonesia untuk menjebol gawang lawan banyak terlewati yang membuat sorakan dan teriakan penonton membuat suasana Mapolres P.sidimpuan menggema sebagai bentuk dukungan kepada team Garuda Muda Indonesia.

Ketika tim pesepak bola muda negara Vietnam melakukan serangan balik, para penonton pendukung Indonesia baik berada di tribun lapangan bola dan penonton siaran langsung di Mako Polres P.sidimpuan hampir jantungan karena takut gawang bola di gol oleh lawan dari negara Vietnam.

Dalam acara Nobar final piala AFF U- 23 di Salasaran Polres P.sidimpuan ini juga dimeriahkan dengan menyajikan doorprize dengan berbagai hadiah yang menarik yang disajikan Polres P.sidimpuan.

“Acara Nobar ini selain untuk penyemangat dan bentuk dukungan kepada team Garuda Muda Indonesia, Acara Nobar ini juga menyajikan doorprize dengan berbagai hadiah yang menarik.” ujar Kapolres Psp AKBP Dudung Setyawan melalui Kompol L Sihaloho.

Selain mendapatkan doorprize, penonton Nobar final piala AFF U-23 di salasaran Polres P.sidimpuan ini juga dapat menikmati makanan ringan seperti Bakso, Kue basah, Kacang – kacangan dan juga berbagai minuman seperti Bandrek, Aqua dan Coffe.

Hasil pertandingan sepak bola ini dengan tambahan waktu dan diakhiri adu pinalti skor Indonesia VS Vietnam , 0-1 yang di bobol oleh Kiper dari tim muda Vietnam. Dari hasil skor itu, penontonpun kecewa dengan kekalahan adu pinalti atau menang tipis.

Diakhir pertandingan, Kapolres P.sidimpuan AKBP Dudung Setyawan, Wakapolres Kompol Maju Harahap dan para PJU Polres P.sidimpuan secara bergantian memberikan hadiah doorprize kepada penonton. (JN-Irul)