Ibadah Waisak, Polres Nias Turunkan Personil Amankan Vihara

GUNUNGSITOLI – Sejumlah personil diturunkan Polres Nias untuk mengamankan ibadah umat Budha perayaan Hari Raya Waisak 2566 tahun 2022.

Seperti yang dilakukan di Vihara Vimala Dharma Jalan Sirao Kelurahan Pasar Kota Gunungsitoli, Senin (16/5/2022).

Perwira Pengawas (Pawas) AKP S Tarigan mengatakan, pengamanan ini dilaksanakan atas dasar surat perintah Kapolres Nias Nomor:Sprin/592/V/HUK.6.6./2022 tanggal 15 Mei 2022.

Kegiatan Ibadah Hari Raya Waisak ini sebagai pengkhotbah/romo adalah Tapak Wong dan diikuti sekitar 25 orang umat Budha.

Petugas tidak hanya mengamankan berlangsungnya ibadah, tapi kata AKP Tarigan, juga menghimbau umat Budha yang beribadah tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes) karena masih dihadapkan dengan Covid-19.

“Bagi yang kedapatan tidak menggunakan masker, petugas memberikan masker gratis sebelum masuk ke Vihara,“ ujarnya.

Dilaporkan dari awal hingga berakhirnya ibadah situasi keadaan aman, lancar dan kondusif. (JNS-Pasrah)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *