Selasa, 27 Januari 2026 WIB

Samosir Jadi Lokus Studi Lapangan Pelatihan Kepemimpinan Administrator BPSDM Sumut 2025

editor - Kamis, 24 April 2025 15:38 WIB
Samosir Jadi Lokus Studi Lapangan Pelatihan Kepemimpinan Administrator BPSDM Sumut 2025

SAMOSIR -Kabupaten Samosir ditetapkan oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Sumatera Utara sebagai lokus pelaksanaan studi lapangan Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) Angkatan I dan II Tahun 2025. Kegiatan tersebut berlangsung pada 23–25 April 2025, dengan empat organisasi perangkat daerah (OPD) sebagai lokasi pembelajaran, yakni Dinas Perizinan, Inspektorat, Dinas Kesehatan, dan RSUD Hadrianus Sinaga.

Kedatangan peserta studi lapangan disambut secara resmi oleh Wakil Bupati Samosir Ariston Tua Sidauruk, SE, MM, bersama Sekretaris Daerah Kabupaten Samosir Marudut Tua Sitinjak, Asisten III Arnod Sitorus, serta Kepala BKPSDM Samosir Rohani Bakara di Aula Kantor Bupati Samosir, Rabu (24/04). Turut hadir pula Plh. Kepala BPSDM Sumut Tomy Harahap beserta para widyaiswara dan pejabat dari BPSDM Sumut.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Samosir Ariston Tua Sidauruk menyampaikan rasa bangga atas kepercayaan BPSDM Sumut memilih Samosir sebagai daerah tujuan kegiatan pelatihan.

"Kami mengapresiasi BPSDM Sumut yang memilih Samosir sebagai lokus studi lapangan. Kehadiran Bapak/Ibu semua menggugah kami untuk semakin aktif mengikuti berbagai pelatihan kepemimpinan di masa mendatang," ujar Ariston.

Ia menambahkan, kegiatan ini penting sebagai sarana pembelajaran bagi para peserta agar mampu mengaktualisasikan kepemimpinan kerja, meningkatkan pelayanan publik, serta menyinergikan teori dengan praktik di lapangan.

"Seorang pemimpin sejati harus memahami administrasi dan mampu mengambil langkah tepat dalam menjalankan tugasnya. Semoga studi lapangan ini membawa kenangan manis dan wawasan baru bagi seluruh peserta," tambahnya.

Sementara itu, Plh. Kepala BPSDM Sumut Tomy Harahap menjelaskan, kegiatan studi lapangan ini merupakan bagian dari transformasi pelatihan kepemimpinan yang kini difokuskan di daerah-daerah di Sumatera Utara.

Editor
: editor
SHARE:
 
Tags
 
Komentar
 
Berita Terbaru