Selasa, 27 Januari 2026 WIB

Ketua TP PKK Samosir Ajak Masyarakat Sukseskan Pekan Imunisasi Dunia 2025

editor - Senin, 05 Mei 2025 13:01 WIB
Ketua TP PKK Samosir Ajak Masyarakat Sukseskan Pekan Imunisasi Dunia 2025

SAMOSIR - Memperingati Pekan Imunisasi Dunia (PID) tingkat Kabupaten Samosir, Ketua TP. PKK Kabupaten Samosir sekaligus Ketua Tim Pembina Posyandu, Ny. Kennauli A. Sidauruk, melakukan kunjungan dan peninjauan langsung pelaksanaan posyandu di Posyandu Bakung, Desa Parsaoran I, Kecamatan Pangururan, Senin (5/5).

Kegiatan tersebut juga dirangkaikan dengan puncak peringatan PID tingkat Provinsi Sumatera Utara yang diselenggarakan di Kabupaten Deli Serdang melalui telekonferensi, dihadiri langsung oleh Ketua Tim Pembina Posyandu Provinsi Sumut, Ny. Kahiyang Ayu Bobby Nasution.

Dalam sambutannya, Ny. Kennauli menegaskan bahwa imunisasi merupakan hak dasar setiap anak yang wajib diperjuangkan bersama oleh seluruh elemen bangsa, bukan hanya oleh penerima vaksin.

Baca Juga:
"Untuk memastikan masyarakat terlindung dengan baik, cakupan imunisasi harus tinggi dan merata di setiap wilayah. Namun saat ini cakupan imunisasi di Indonesia, termasuk di Samosir, masih rendah sehingga belum mampu membentuk kekebalan kelompok," ujarnya.

Ia memaparkan, hingga April 2025, cakupan Imunisasi Dasar Lengkap (IDL) di Kabupaten Samosir baru mencapai 15,1 persen, jauh di bawah target 33,3 persen. Kondisi ini, menurutnya, menjadi dorongan kuat bagi seluruh pihak untuk mengejar ketertinggalan dan menutup kesenjangan imunitas di masyarakat.

"Diperlukan strategi kolaboratif lintas sektor dan sinergi seluruh perangkat daerah, salah satunya melalui pelaksanaan Pekan Imunisasi Dunia 2025 ini," tegas Kennauli.

Melalui momentum PID, Ny. Kennauli mengajak seluruh OPD, kader posyandu, serta masyarakat untuk bersama-sama meningkatkan cakupan imunisasi dasar lengkap, imunisasi antigen baru, imunisasi baduta, anak sekolah, dan tetanus pada ibu hamil.

"Saya mengajak semua pihak untuk bersinergi memastikan anak-anak Samosir mendapat imunisasi lengkap sesuai usianya. Imunisasi adalah perlindungan terbaik dari penyakit berbahaya dan mematikan," ungkapnya.

Ia menutup sambutannya dengan ajakan untuk berpartisipasi aktif dalam kampanye kesehatan nasional.

"Mari lengkapi imunisasi anak-anak kita. Generasi sehat hari ini akan menjadi modal utama mewujudkan Indonesia Emas 2045," tutup Kennauli.

Sebelumnya, Kadis Kesehatan Kabupaten Samosir, dr. Dina Hutapea, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan PID tingkat Provinsi Sumatera Utara.

"Momentum ini kita manfaatkan untuk mensosialisasikan pentingnya imunisasi kepada seluruh lapisan masyarakat," ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua TP PKK Kabupaten Samosir juga memberikan imunisasi polio, paket makanan tambahan (PMT), dan souvenir secara simbolis kepada beberapa balita.

Kegiatan berlangsung dengan penuh antusias dan dihadiri oleh Camat Pangururan Robintang Naibaho, Ketua DWP Kabupaten Samosir, Pokja TP PKK, Kepala Puskesmas Buhit, para kader posyandu, penyuluh, kelompok BKB, lansia, dan balita penerima imunisasi.

Editor
: editor
SHARE:
 
Tags
 
Komentar
 
Berita Terbaru