TAPSEL – Bupati Tapanuli Selatan H Dolly Pasaribu, mengaku sangat bersyukur karena saat ini Kabupaten Tapsel sudah berada di level dua/risiko rendah Covid-19.
Menurutnya, capaian itu harus disyukuri, sebab saat ini masih ada daerah dengan level empat/risiko tinggi Covid-19.
“Namun begitu, sekali lagi, kami harapkan kerjasama yang baik, tetaplah kita tidak tinggalkan kebiasaan yang sebelumnya dengan mematuhi protokol kesehatan guna menghindari Tapsel kembali menjadi klaster penyebaran Covid-19,” katanya usai salat subuh berjamaah di Masjid Syahrun Nur, Komplek Perkantoran Pemkab Tapsel, Sabtu (19/9/2022).
Dikatakannya, sejak dua bulan lalu, pihaknya sudah memulai Gerakan Salat Subuh berjamaah (GSSB). Paling tidak sebulan sekali pihaknya mengharapkan agar bisa melaksanakan GSSB di masjid yang ada di kecamatan.
Kegiatan GSSB kali ini, kata Bupati, juga dirangkai dengan jalan santai menyusuri Hutan Kota di Komplek Perkantoran Pemkab Tapsel.
“Harapan kami, dengan menghidupkan kegiatan ini menjadi sinyal bagi masyarakat umum, bahwa kita sudah membuka diri dengan tetap berwaspada terhadap Covid-19,” terangnya.
Lebih lanjut, kata Bupati, menjamin kesehatan masyarakat dengan menekan penyebaran Covid-19 adalah tugas pemerintah bersama seluruh pihak terkait, namun pihaknya mencoba peluang agar roda perekonomian masyarakat lebih bergerak.
Sementara, dihadapan Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto, beberapa waktu lalu, Bupati sampaikan beberapa program dalam memulihkan perekonomian masyarakat di tengah pandemi, tentunya dengan tetap patuhi protokol kesehatan.
“Dalam kaitannya itu, Bapak Menko mengapresiasi apa yang kita lakukan di Tapsel. Dan harapan kami tentunya, jangan sampai kita menyebarkan virus (corona) ke orang lain. Kita mulai menggerakkan ekonomi dan kehidupan bermasyarakat,” ujarnya.
Setelah itu, dilanjutkan tausiah oleh Ketua MUI Tapsel KH Ahmad Ghozali Siregar dan dihadiri Sekda Tapsel, para Asisten, Staf Ahli, pimpinan OPD, Kepala Bagian, Camat se-Tapsel, Ketua TP PKK Tapsel Ny Rosalina Dolly Pasaribu, Sekretaris MUI Hendri Harahap dan seluruh jamaah salat subuh. (Irul)