Bupati Asahan Tinjau Pos Pengamanan Lebaran 1446 H untuk Pastikan Kelancaran Arus Mudik

Asahan5 views

ASAHAN – Menjelang puncak arus mudik Idul Fitri 1446 H, Bupati Asahan Taufiq Zainal Abidin Siregar, bersama Wakil Bupati Rianto, dan jajaran Forkopimda Kabupaten Asahan melakukan peninjauan langsung ke sejumlah Pos Pengamanan (Pos Pam) Lebaran di wilayah Kabupaten Asahan, Sabtu (29/032025).

Peninjauan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan sarana dan prasarana pengamanan serta kelancaran arus lalu lintas di jalur-jalur strategis. Beberapa pos yang ditinjau meliputi Pos Pam Pintu Tol Kisaran, Pos Pam Simpang Katarina, Pos Pam Simpang Empat, dan Pos Pam Stasiun Kereta Api Kisaran.

“Kehadiran kami di lapangan untuk melihat langsung kesiapan personel dan fasilitas di tiap Pos Pam. Pos Pintu Tol Kisaran adalah salah satu titik krusial, sebagai akses utama keluar-masuk pemudik dari dan menuju Kabupaten Asahan,” ujar Bupati Asahan saat diwawancarai.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati juga menyampaikan bahwa Pemkab Asahan telah berkoordinasi dengan pihak terkait untuk menangani potensi kemacetan, terutama di jalan utama wilayah Asahan yang dilintasi pemudik.

Antisipasi Longsor di Aek Silabat

Terkait kondisi jalan provinsi yang nyaris putus akibat longsor di Daerah Aek Silabat, Desa Gonting Sidodadi, Kecamatan Bandar Pasir Mandoge, Bupati mengungkapkan bahwa koordinasi intensif terus dilakukan agar perbaikan segera dilaksanakan.

“Kami sudah menyampaikan ke pemerintah provinsi agar percepatan penanganan dilakukan, terutama mengingat titik ini vital bagi kelancaran arus mudik,” jelasnya.

Longsor tersebut disebabkan oleh intensitas hujan tinggi yang mempengaruhi struktur tanah dan topografi wilayah.

Himbauan bagi ASN dan Pemudik

Saat ditanya mengenai penggunaan kendaraan dinas oleh ASN untuk mudik, Bupati menegaskan bahwa meski diperbolehkan sesuai aturan, penggunaannya harus bijak.

“Hindari penggunaan berlebihan mobil dinas. Gunakan seperlunya dan tetap utamakan kepatuhan terhadap peraturan,” imbau Bupati.

Kesiapsiagaan TNI-Polri dan Pos Terpadu

Sementara itu, Kapolres Asahan AKBP Afdhal Junaidi menambahkan bahwa pihaknya telah menyiapkan total lima Pos Pam, satu Pos Yan, serta satu Pos Terpadu. Selain itu, tim patroli khusus juga telah disiapkan guna menjamin keamanan dan kenyamanan masyarakat selama arus mudik berlangsung.

“Kami bersama unsur TNI dan Forkopimda terus berkoordinasi untuk menciptakan suasana mudik yang aman dan kondusif,” tegas Kapolres.

Beliau juga mengimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap mematuhi aturan lalu lintas serta menjaga situasi kamtibmas di wilayah Kabupaten Asahan selama libur lebaran.(wp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *