Muhammad Fadly Abdina Buka Pesantren Kilat Ramadhan Bersama Rumah Peradaban Tanjung Balai

T.Balai6 views

T Balai – Wakil Wali Kota Tanjung Balai, Muhammad Fadly Abdina, pesantren kilat bersama Rumah Peradaban Kota Tanjung Balai di MTsN Kota Tanjung Balai, Selasa (18/03/2025).

Pesantren Kilat MTsN Tanjung Balai dengan tema “Pesantren Kilat Ramadhan Upaya Melatih Sikap Kepemimpinan dan membentuk Akhlakul Karimah peserta didik”, dihadiri ratusan peserta se Kota Tanjung Balai, berlangsung dua hari tanggal 17 Maret s/d 18 Maret 2025

Wakil Wali Kota Muhammad Fadly Abdina yang menyampaikan sambutan sekaligus narasumber dalam kegiatan ini sangat mengapresiasi dan menyambut baik kegiatan positif ini.

Dikatakannya, Hal ini sebagai wadah dan sarana dalam memfasilitasi remaja dan pemuda di Kota Tanjung Balai mendapatkan ilmu agama dan meluangkan waktu mengikuti pesantren Ramadhan di bulan ramadhan tahun ini.

Wakil Wali Kota sebagai salah satu Narasumber menyampaikan materi “Peran Pemerintah dalam membentuk Akhlakul Karimah generasi muda”.

Muhammad Fadly Abdina menyampaikan beberapa pesan menyangkut materi yakni, pertama ketika di bulan Ramadhan wajib memperkuat amal ibadah, kedua adalah peduli antar sesama dan ketiga belajar untuk menahan hawa nafsu terutama hal hal yang merugikan diri sendiri maupun orang lain.

“Kami mengapresiasi sekali kegiatan Pesantren Kilat MTsN ini, Kegiatan positif ini sangat mewadahi serta memfasilitasi pemuda dan remaja se Kota Tanjung Balai untuk mendapatkan ilmu agama. Terima kasih saya ucapkan kepada Rumah Peradaban Kota Tanjung Balai yang sudah bekerja keras dalam melaksanakan kegiatan ini”, Papar Muhammad Fadly Abdina.

Turut hadir Staf Ahli Tajul Abrar Nur Ritonga, mewakili Kemenag Tanjungbalai, Kaban Kesbang Edwarsyah dan tamu undangan lainnya(AAN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *