DPRD Sumut Menunggu Hasil Pengungkapan Perkara Kematian Harianto Sitohang dari Poldasu

MEDAN – Kasus kematian Harianto Candra Sitohang kurang lebih 4 bulan kasus ini ditangani Satreskrim Polresta Deli Serdang, namun belum menemui titik terang alias belum terungkap.

Kini, penyelidikan perkara kematian Harianto dipimpin Direktur Reserse dan Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Sumatera Utara, Kombes Pol Tatan Dirsan Atmaja SIK.

Hal itu terungkap saat Kombes Tatan menyambangi kediaman keluarga korban di Lubuk Pakam, Deli Serdang, Sumatera Utara, pada Rabu (22/9/2021) lalu.

Menanggapi itu, Anggota Komisi A DPRD Sumatera Utara, Dr Timbul Sinaga SE MSA menyambut positif. Ia bahkan memberi aspresiasi karena dianggapnya polisi telah serius mengungkap tabir dugaan pembunuhan tersebut.

Ia mengatakan, dengan diambil alihnya perkara ini oleh Polda Sumut harapannya penanganannya lebih serius dan kasusnya pun cepat terungkap hingga tuntas.

“Kita apresiasi keseriusan dari kepolisian baik itu Polresta Deliserdang maupun Polda Sumut. Dengan diambil alihnya perkara oleh Poldasu kita berharap ini menunjukkan penanganannya lebih serius sehingga lebih cepat terungkap sampai tuntas,” ujarnya, Rabu (29/9/2021) siang.

Disamping itu, Timbul pun mendukung langkah-langkah yang ditempuh Direktorat Reserse dan Kriminal Umum Poldasu, sebab menurutnya seperti itulah yang diharapkan masyarakat, supaya segala persoalan hukum atau kriminal bisa terang-benderang.

“Kita apresiasi kalau kasus ini sudah ditangani Dirreskrimum Poldasu, dan hal inilah yang diharapkan masyarakat banyak. Mengenai kematian Harianto Candra Sitohang kita tunggu hasilnya dan mudah-mudahan gerakan ini menjadi bukti bahwa perkara itu menjadi terang-benderang,” kata Wakil Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRDSU itu.

Disisi lain, sambung Timbul, persoalan ini dipercayakan kepada Polda Sumut, karena ia menyakini polisi memiliki kapasitas, kemampuan dan profesionalitas dalam melaksanakan tupoksinya.

“Kita berharap dengan waktu tidak terlalu lama bisa terungkap. Kami berkeyakinan Polda Sumut dan jajaran mempunyai kemampuan, kapasitas dan profesionalitas yang mumpuni untuk mengungkap kasus ini, kita tunggu hasilnya,” tukas wakil rakyat dari Partai Nasdem itu.

Sementara, kepada keluarga korban, Timbul berpesan tetap berdoa dan bersabar, dengan kedatangan Kombes Tatan kekediamannya, kiranya rasa keadilan keluarga korban dapat terjawab atas kedatangan mereka.

“Selaku wakil rakyat saya percaya kepada Polda Sumut bahwa perkara ini akan ditangani dengan tuntas sesuai kapasitas dan keprofesionalan mereka,” tutupnya.

Sebelumnya, orangtua korban Piator Sitohang, kepada kru media ini membenarkan kehadiran Kombes Tatan di kediamannya untuk membahas kematian anak kandungnya, Harianto Candra Sitohang.

“Saya rela mengorbankan pangkat dan jabatan saya, dan ini harus terungkap,” kata Kombes Pol Tatan Dirsan Atmaja seperti yang ditirukan Piator Sitohang, Senin (27/9/2021).

Diketahui, Harianto Candra Sitohang diduga tewas dibunuh. Jasadnya ditemukan telungkup ditengah sawah pada 6 Juni 2021 di Dusun III Desa Ramunia I Kecamatan Pantai Labu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.

(BTM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *