MEDAN – Komunitas Gold Dragon Community (GDC) Reborn, baru-baru ini menggelar pembagian sembako kepada 150 warga prasejahtera di Kelurahan Sekip dan Kelurahan Sei Putih Tengah, Kecamatan Medan Petisah. Penyerahan dipusatkan di Jalan Sempu, Medan, Kamis (21/4/2022)
“Saya bersama keluarga biasa setiap tahun buat kegiatan di sini. Namun, kali ini kami bekerjasama dengan GDC Reborn. Ini adalah tahun ke-14 kami lakukan,” kata Hasyim didampingi Koordinator GDC Reborn Lindawati dan Ketua Chen Liena serta beberapa jajaran pengurus.
Ia mengatakan, selain membagikan sembako, mereka juga menyerahkan tali asih berupa uang tunai kepada penerima bantuan. Ketua DPRD Kota Medan ini berharap, bantuan itu bisa bermanfaat.
Hasyim yang juga Ketua Dewan Pembina GDC Reborn menuturkan, mereka kerap kali membuat kegiatan sosial pembagian sembako pada saat menjelang hari besar keagamaan. Idul Fitri untuk yang muslim, Natal bagi umat kristiani dan Imlek bagi masyarakat Tiongoa serta hari besar keagamaan lainnya.
Kegiatan ini, ungkapnya juga merupakan wujud dari implementasi Pancasila sebagai idiologi bangsa yang membantu sesama tanpa membedakan suku, agama dan ras.
Camat Medan Petisah, Budi Ansary Lubis, didampingi Lurah Sekip Muhammad Zuladhari mengucapkan terima kasih kepada Hasyim dan GDC Reborn atas perhatiannya kepada warg mereka.
“Apalagi ini Pak Hasyim rutin baksos di sini. Kami doakan murah rezeki dan sukses selalu,” ucap Budi Ansary.(JNS)