PKB Psp: Inginkan Irsan ‘Lanjutkan’ Pembangunan, Sebab 1 Periode Tidaklah Cukup

P.Sidimpuan| Jelajahnews.id- Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Padangsidimpuan (Psp) menginginkan Irsan Efendi Nasution, Wali Kota Psp periode 2018 – 2023, untuk melanjutkan pembangunan di periode ke dua (2024 – 2029).

Keinginan tersebut diungkapkan oleh Ketua DPC PKB Kota Psp Ahmad Yusuf Nasution, usai menyerahkan formulir pendaftaran Bakal Calon (Balon) Wali Kota Psp ke Irsan Efendi Nasution melalui perwakilannya di Sekretariat DPC PKB Kota Psp, Kamis (2/5/2024).

Kedatangan rombongan Irsan Efendi Nasution, diwakili Sekretaris DPD Partai Golkar DPD Kota Psp Urwatul Hannan Harahap didampingi unsur pengurus DPD, Pimpinan Kecamatan (PK) dan Caleg Partai Golkar terpilih untuk DPRD Kota Psp.

Dalam kedatangan rombongan tersebut disambut oleh para petinggi DPC PKB Kota Psp masing-masing, Ketua DPC PKB Ahmad Yusuf Nasution selaku Ketua tim penjaringan, Wakil Ketua DPC PKB Mhd Syahnan.

Kemudian Sekretaris DPC PKB Ibnul Choir Siregar selaku Sekretaris tim penjaringan dan Ketua Dewan Pimpinan Anak Cabang (DPAC) PKB P.sidimpuan Selatan Zul Pancasila.

Foto: Pengurus DPD Partai Golkar Psp dan pengurus DPD PKB Psp foto bersama di Sekretariat DPC PKB Kota Psp, Kamis (2/5/2024).

Ketua DPC PKB Ahmad Yusuf Nasution dalam sambutanya menyampaikan, bila melihat sosok Irsan Efendi Nasution yang akan mencalonkan dirinya kembali untuk periode ke dua sebagai Kepala Daerah Kota Psp, perlu kami sampaikan sangat perlu adanya keberlanjutan dari kepemimpinanya. Sebab, membangun daerah dengan satu periode kepemimpinan tidaklah cukup.

” Jadi, untuk menyempurnakan kepemimpinan Irsan Efendi Nasution, kami berharap perlu berkesinambungan hingga periode berikutnya, agar pembangunan bebar-benar tuntas,” cetus Yusuf.

Yusuf menyampaikan terimakasih kepada rombongan Balon Wali Kota Psp Irsan Efendi Nasution yang juga Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kota Psp diwakili Urwatul Hannan Harahap selaku Sekretaris DPD Partai Golkar Kota Psp, yang datang ke Sekretariat DPC PKB Kota Psp untuk bersilaturrahmi, sekaligus mengambil formulir Pendaftaran dan penjaringan Balon Wali Kota Psp dari PKB.

“Kami dari PKB Kota P.Sidimpuan, sangat berterimakasih atas kehadiran Balon Wali Kota Psp Irsan Efendi Nasution ke kantor kami untuk bisa menyamakan visi dan berkolaborasi dalam hal menghadapi Pilkada Kota Psp 2024, yang diawali dengan pengambilan formulir pendaftaran ke PKB,” ujar Yusuf.

Ia berharap, kolaborasi ini tidak sampai di sini, tapi kerjasama ini terwujud dan terus berlanjut, sehingga kerjasama antara Golkar dan PKB bisa melanjutkan pembangunan di Kota P.sidimpuan.

” Memang, sejak dibukanya pengambilan formulir dan pendaftarsn Balon Wali Kota Psp dari PKB, sudah ada dua Balon yang mengambil formulir yakni Ny. Syahraini Lubis yang merupakan Balon dari internal dan Irsan Efendi Nasution, Balon dari eksternal. Kami tetap membuka pintu untuk siapa saja putra-putri terbaik Kota Padangsidimpuan yang mendaftar melalui ‘perahu’ PKB, ” sebutnya.

Urwatul Hannan Harahap menyampaikan, tujuan dari kedatangan mereka ke Kantor PKB Kota P.sidimpuan untuk menyambung silaturrahmi sesama partai politik di Kota P.sidimpuan agar tercipta iklim yang sejuk di tengah masyarakat menghadapi Pemilukada yang saat ini telah memasuki tahapan.

Disamping itu mereka juga datang untuk mengambil formulir Balon Kepala Daerah atas nama Irsan Efendi Nasution yang juga Ketua DPD Partai Golkar Kota P.sidimpuan dari PKB.

” Kami memilih PKB untuk berkolaborasi karena secara figur Ketua DPC PKB Kota Padangsidimpuan Ahmad Yusuf Nasution, sudah banyak malang melintang di dunia politik dan pemikiran-pemikiran beliau, kami merasa sejalan dengan Golkar.

Kemudian, PKB juga partai yang besar di Indonesia, sehingga banyak visi misinya yang sejalan dengan Partai Golkar apalagi untuk konteks pembangunan di Kota Padangsidimpuan, ” ujarnya.

Hannan menyebutkan selain Partai Golkar yang bisa mengusung penuh Balon Kepala Daerah pihaknya juga ingin tetap membangun komunikasi dengan partai lainnya untuk bisa seiring sejalan membangun Kota Padangsidimpuan.

” Kami telah menjajaki kolaborasi dengan partai lain seperti Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Artinya dari beberapa partai itu ada kesamaan platform visi misi sebagai dasar kami untuk mengikuti tahapan penjaringan di masing-masing partai tersebut.

” Harapan kami, dengan kolaborasi antar partai khususnya PKB, membuktikan keseriusan kami untuk satu jalan, walaupun kami mewakili Irsan dalam pengambilan formulir ke PKB ini, pesan beliau (Irsan Efendi Nasution) kita berharap PKB Kota P.sidimpuan bisa berkolaborasi ke depan untuk menghadapi Pilkada Kota P.sidimpuan 2024,” tuturnya. (JN-Irul)