PAKPAK BHARAT – Puluhan Marga Boang manalu melaporkan “TK”, yang dimana TK diketahui selaku Ketua Salah Satu Ormas di Pakpak Bharat ke Polres Pakpak Bharat Selasa 22/8/2023.
Adapun Laporan Polisi Nomor LP/B/51/VIII/2023/SPKT/Polres Pakpak Bharat/Polda Sumatera Utara Tanggal 22 Agustus 2023.
Berawal dari siaran langsung Akun Facebook milik Pribadi “TK” yang sudah beredar luas di kalangan masyarakat Pakpak Bharat.
Kepada Jelajahnews.id, Rajuddin Boang Manalu salah satu tokoh Boang Manalu, yang bertempat tinggal di Desa Simberuna Kabupaten Pakpak Bharat sekaligus salah satu pelapor, merasa sangat kecewa dengan kata kata yang lontarkan TK dalam siaran langsungnya itu.
Saat ditanya media, Rajuddin sangat kecewa dengan sikap dari TK, Menurutnya, TK sudah melecehkan marga Boang Manalu se-Indonesia.
Rajuddin pun berharap kepada pihak Polres Pakpak Bharat agar segera melakukan proses hukum yang berlaku di Negara Republik Indonesia.
Ia pun sangat mengharapkan kebersaman marga Boang Manalu dimana pun berada untuk menyatukan suara agar proses hukum tetap dikawal sampai kepersidangan.
“Kita harus kawal terus masalah ini, agar tidak terulang lagi kepada marga marga lain.
“Cetus Rajuddin Boang Manalu.
Terpisah, Basri Boang Manalu sangat menyayangkan sikap dari TK yang diduga sudah melakukan Pencemaran nama baik marga Boang Manalu seluruh Indonesia.
“Dia itu kan ketua Ormas, seharusnya dia jadi contoh, jangan buat malu di tengah tengah masyarakat, Apalagi dia itu tinggal di daerah yang masih kental dengan adat istiadat, “ucap Basri. (Tim/**)