Sabtu, 25 Oktober 2025 WIB

Kantor Pertanahan Padangsidimpuan Antar Sertifikat Langsung ke Rumah Lansia

Irul Daulay - Selasa, 21 Oktober 2025 15:46 WIB
Kantor Pertanahan Padangsidimpuan Antar Sertifikat Langsung ke Rumah Lansia
Foto: Dua warga Wek lll Padangsidimpuan Kota Padangsidimpuan penerima program SALAK Lansia (Sertipikat Antar Langsung ke Rumah Lansia),

PADANGSIDIMPUAN | Jelajahnews.id - Kantor Pertanahan Kota Padangsidimpuan terus berinovasi dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Melalui program SALAK Lansia (Sertipikat Antar Langsung ke Rumah Lansia), petugas menyerahkan sertifikat tanah langsung ke rumah warga lanjut usia pada Selasa (21/10/2025).

Program yang digagas Kepala Kantor Pertanahan Kota Padangsidimpuan, Agustina Harahap, S.T., ini merupakan bentuk nyata pelayanan prima dan kepedulian terhadap masyarakat lansia yang mungkin kesulitan datang ke kantor.

Baca Juga:

Dalam kegiatan kali ini, tim pertanahan menyerahkan sertifikat atas nama Bu Dinar Nasution dan Bu Siti Amin Parlindungan, keduanya merupakan warga Kelurahan Wek III, Kota Padangsidimpuan.

Agustina Harahap menyampaikan bahwa program SALAK Lansia menjadi wujud komitmen lembaganya untuk menghadirkan layanan yang humanis, cepat, dan menyentuh langsung kebutuhan masyarakat.

"Kami ingin memastikan semua lapisan masyarakat, termasuk para lansia, mendapatkan kemudahan dan kenyamanan dalam pengurusan sertipikat tanah mereka," ujarnya.

Melalui langkah ini, Kantor Pertanahan Padangsidimpuan berharap dapat terus memperkuat kepercayaan publik serta menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya legalitas aset tanah untuk kesejahteraan di masa depan. (JN-P.Harahap)

Editor
: Irul Daulay
SHARE:
 
Tags
 
Komentar
 
Berita Terbaru