Rabu, 15 Oktober 2025 WIB

Kunjungi Kelurahan Ladang Bambu, Wali Kota Medan Kecewa Lihat Kantor Jorok dan Tak Terawat

editor - Kamis, 25 September 2025 10:24 WIB
Kunjungi Kelurahan Ladang Bambu, Wali Kota Medan Kecewa Lihat Kantor Jorok dan Tak Terawat
Rico Tri Putra Bayu Waas, saat melakukan kunjungan mendadak ke Kantor Kelurahan Ladang Bambu, Kecamatan Medan Tuntungan, pada Kamis siang (25/9/2025).

MEDAN -Ekspresi kecewa tampak jelas dari wajah Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas, saat melakukan kunjungan mendadak ke Kantor Kelurahan Ladang Bambu, Kecamatan Medan Tuntungan, pada Kamis siang (25/9/2025). Kondisi kantor yang berlokasi di Jalan Pariama itu dinilai sangat memprihatinkan.

Pantauan Rico, bangunan kantor tampak tidak terawat. Dinding terkelupas, dipenuhi sarang laba-laba, dan sampah berserakan di berbagai sudut ruangan. Kondisi lantai dua pun tak kalah memprihatinkan. Bekas runtuhan asbes yang jebol dibiarkan begitu saja, sementara peralatan kantor dan meubel tidak tertata rapi.

Dalam kekecewaannya, Rico menegur langsung Lurah Ladang Bambu yang mendampinginya. Ia menegaskan agar kebersihan kantor segera dibenahi.

Baca Juga:
"Kalau ada sampah berserakan, hari itu juga harus langsung dibersihkan. Kalau sampah minggu lalu dibiarkan sampai hari ini, itu jelas salah," tegasnya.

Tidak hanya itu, Rico juga meminta dinding yang kotor segera dibersihkan agar tidak semakin rusak. Saat menemukan tumpukan sampah di salah satu sudut ruangan, ia menegur lurah dengan nada kesal.

"Ini pun sampahnya tidak dibuang. Ibu tahu kantor ini aset. Sebagai lurah, kantor ini rumah kedua ibu. Bagaimana rumah kedua ibu tidak diperhatikan?" keluh Rico.

Kekecewaan wali kota bertambah saat menuruni tangga menuju lantai bawah. Dinding terlihat menghitam karena debu dan sarang laba-laba, sementara sejumlah ruangan tampak seperti gudang akibat penuh barang tak terpakai.

Editor
: editor
SHARE:
 
Tags
 
Komentar
 
Berita Terbaru