Amankan Kunjungan Jokowi, Polres Toba Kerahkan 199 Personil

TOBA – Kunjungan kerja Presiden RI Joko “Jokowi” Widodo di kawasan Danau Toba, Sumatera Utara di hari kedua, Kamis (3/2/2022) Polres Toba kerahkan kekuatan 199 personil yang memasuki wilayah administratif Kabupaten Toba.

Usai meninggakan Samosir, Presiden dan rombongan kembali memasuki Ajibata, selanjutnya menuju Lapangan Udara Sibisa lewat perjalanan darat dan seterusnya lepas landas menuju Kecamatan Bakti Raja, Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas).

Kapolres Toba AKBP Akala Fikta Jaya yang bertindak sebagai penanggung jawab pengamanan (PAM) dalam kunjungan presiden serta rombongan pihaknya mengerahkan 199 personil.

Kata AKBP Akala bahwa dalam pelaksanaan pengamanan (PAM) harus tetap profesional, humanis dan memberikan pelayanan terbaik. Melengkapi personil dengan perlengkapan sarana dan prasarana perorangan yang memadai dengan melengkapi body system.

“Bertindaklah secara tegas namun humanis terhadap setiap pelanggaran hukum yang berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas, dan kita semua selalu dengan memperhatikan Protokol Kesehatan demi mencegah penyebaran Covid-19,” sebut Kapolres.

Kabag Ops Polres Toba, Kompol Jhony A Siregar rupanya telah menempatkan personilnya di sepanjang jalan dan lintasan sejak dari Ajibata menuju Bandara Sibisa agar rombongan Presiden yang melintas berjalan lancar.

Kegiatan pengamanan (PAM) juga dibantu unsur TNI, Dishub, Dinas Kesehatan dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).

Amatan jelajahnews.id di Desa Simagulampe Kecamatan Baktiraja bahwa pengamanan (PAM) sangat ketat dan helikopter yang membawa Presiden ke Humbanghas sudah mendarat sekitar jam 11.00 WIB.

Selain bertemu dengan tiga orang aktivis lingkungan, Presiden bersama Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) tampak ikut menanam pohon dan melakukan penyerahan SK Hutan Sosial dan SK Tanah Obyektif Reforma Agraria (TORA). (JJ)