Mobil L300 Tabrak Pria Pedagang Es Krim Hingga Alami Patah Kaki

P.sidimpuan: Seorang pria pedagang es krim diduga menjadi korban tabrak lari oleh mobil L300, hingga korban mengalami patah kaki.

Insiden tersebut terjadi di jalan lintas Sumatera Utara (Sumut) tepatnya di Desa Simirik Kec. Batunadua Kota Padangsidimpuan, Sabtu, (16/09/23) Sore, sekira pukul 15: 30 Wib.

Akibat tabrakan mobil L300 tersebut, sepeda motor korban bernama Sugeng Suprianto (39) warga Gg. Makmur Kec. Psp Selatan, Kelurahaan Sitamiang, Lingkungan Bakaran Batu, ringsek dan kaki korban sebelah kanan patah.

Disebutkan Sugeng, peristiwa yang dialaminya bermula ketika dirinya pulang berdagang Es Krim, yang mana pada saat itu ia sedang diperjalanan tepatnya di jalan lintas Sumut Desa Simirik Kecamatan Batunadua Kota Padangsidimpuan.

Diperjalanan tersebut, lanjut Sugeng, mobil Pick Up tiba-tiba menabrak korban dari arah pasar yang saat itu korban ingin pulang dari arah Sipirok menuju kediamanya di Kelurahaan Sitamiang Kota P.sidimpuan.

“Aku dari Sipirok pulang berdagang es krim, di tikungan jalan lintas Desa Simirik, tiba-tiba dari depan arah ke pasar Sidimpuan, kaki saya dan barang dagangan di atas kereta (Sepeda Motor) saya ditabrak sebelah kanan,” ungkap korban kepada awak media dengan merintih kesakitan di rumah Sakit Inanta.

Sebelumnya, pelaku pengendara sempat mengantarkan korban ke rumah sakit umum kota Padangsidimpuan, Namun pelaku pergi entah kemana dengan alasan pulang memberitahukan tokenya (Pemilik Kendaraan).

Terpisah, Kapolres P.sidimpuan, AKBP Dudung Setyawan melalui Kasat Lantas Polres P.sidimpuan mengucapkan terima kasih atas informasi yang diberikan masyarakat.

Merespon laporan lakalantas tersebut, Kasat Lantas bersama personel lantas bergerak Cepat turun langsung meninjau ke tempat kejadian perkara (TKP).

Usai tiba di TKP, Kasat Lantas AKP Junaidi bersama Kanit Lantas Kamsel Iptu. A. Situmorang mengamankan sepeda motor tabrakan lalulintas.

Tak lupa, Kasat lantas terus mengimbau kepada pengendara lalu lintas agar mengurangi kecepatan terutama pada jalan tikungan, penurunan ataupun tanjakan.

Dan Kasat juga mengingatkan agar berhati-hati dalam mengendara, mengingat ada keluarga kita yang sedang menunggu dirumah. (JN-Irul)