Kepala Perwakilan BI Pematang Siantar Audiensi dengan Bupati Asahan, Bahas Festival UMKM 2025

Asahan1 views

ASAHAN – Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Pematang Siantar, Muqorobin, melakukan audiensi dengan Bupati Asahan H. Surya, di Ruang Kerja Bupati Asahan, Senin (10/02/2025). Audiensi ini turut dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Kepala Dinas Kominfo, serta Kepala Bagian Ekonomi Setdakab Asahan.

Dalam kesempatan tersebut, Muqorobin menyampaikan bahwa audiensi ini bertujuan untuk bersilaturahmi sekaligus menginformasikan rencana penyelenggaraan Festival UMKM se-wilayah kerja Kantor BI Pematang Siantar yang tahun ini direncanakan berlangsung di Kabupaten Asahan.

“Sebelumnya, festival ini telah dua kali dilaksanakan di Kota Pematang Siantar. Tahun ini, kami berencana mengadakannya di Kabupaten Asahan,” ujar Muqorobin.

Muqorobin berharap Pemerintah Kabupaten Asahan dapat memberikan dukungan dan kolaborasi untuk kesuksesan acara tersebut. Adapun kegiatan yang direncanakan meliputi bazar UMKM, lomba, kampanye transaksi QRIS, pameran, dan pasar murah. Festival ini dijadwalkan berlangsung pada bulan Mei 2025.

Menanggapi hal tersebut, Bupati Asahan  Surya,  menyambut baik rencana Festival UMKM yang diinisiasi oleh BI Pematang Siantar.

“Pemerintah Kabupaten Asahan siap mendukung penuh penyelenggaraan Festival UMKM ini, selama tetap sesuai dengan peraturan yang berlaku,” ujar Bupati Surya.

Bupati juga mengucapkan terima kasih kepada Bank Indonesia atas inisiatif tersebut. Menurutnya, festival ini akan menjadi momentum strategis dalam menggerakkan sektor UMKM di Asahan, yang sekaligus mendukung pencapaian visi misi Pemerintah Kabupaten Asahan, yaitu “Mewujudkan Asahan Sejahtera yang Religius dan Berkarakter.”(wp)