Kantor PKS Jadi Kuning Dikejutkan Ketua DPD Golkar Serahkan Formulir, Berikut Penjelasannya

P.Sidimpuan|Jelajahnews.id- Kantor Sekretariat Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sosial (PKS) Padangsidimpuan (Psp) tiba-tiba menguning dikejutkan kedatangan Ketua DPD Golkar Psp Irsan Efendi Nasution.

Kedatangan Irsan Efendi, mantan Wali Kota Psp periode 2018-2023 diramaikan tim pemenang dan pengurus DPD Golkar Psp disambut Ketua DPD PKS Banua Siregar di kantor sekretariat DPD PKS Psp, Sabtu (04/05/24).

Selain disambut Ketua DPD PKS juga Sekretaris Ali Husein Siregar, Bendahara Herti Sitompul dan Ketua Kaderisasi Nur Ahmad Fadil Batubar serta pengurus tampak menyambut hangat rombongan tersebut.

Diakui Ketua DPD PKS Psp, Banua Siregar menyebutkan, ia takjub dan penuh gembira dengan kedatangan Irsan Efendi bersama rombongannya yang begitu ramai dan lengkap dengan pengurus DPD Golkar. Dan ia menyebutkan ini menjadi catatan sejarah baru bagi partai mereka.

“Di bulan Syawal yang fitrah ini, tercatat satu sejarah baru bagi DPD PKS Kota Padangsidimpuan. Golkar sebagai partai pemenang mendatangi kami dengan komposisi yang lengkap. Subhanalloh,” kata Banua.

Ketua DPD PKS Psp Akui Irsan Putra Terbaik dengan Niat Baik Bangun Kota 

Foto: Irsan Efendi Nasution didampingi Ketua IIPG Derliana Siregar, Ketua Dewan Pertimbangan DPD Partai Golkar Kota P.sidimpuan Raja Sahlan Nasution, dan Sekretaris DPD Partai Golkar Urwatul Hannan Harahap diterima oleh Ketua DPD PKS Psp, Banua Siregar dan Sekretaris DPD PKS Psp Ali Husein Siregar.

Disebutkannya, Golkar merupakan partai yang besar dan berpengalaman. Tidak banyak kata-kata tapi bertindak nyata. PKS melihat fakta itu juga tercermin pada diri Irsan Efendi Nasution. Baik pada kepemimpinannya di Golkar maupun saat menjabat Wali Kota P.Sidimpuan.

“Pak Irsan ini salah satu putra terbaik kita. Niat baik beliau membangun Kota P.sidimpuan, Insya Allah akan diwujudkan kembali. Karena itu, beliau sangat sangat pantas untuk kita dukung bersama,” ungkapnya.

Terakhir, Banua menjelaskan, berkas pendaftaran Irsan Efendi Nasution menjadi bakal calon kepala daerah Kota Padangsidimpuan diterima PKS, dan akan diproses sesuai mekanisme partai.

Sekretaris DPD PKS P.sidimpuan Ali Husein Siregar menambahkan, jadwal pendaftaran terbuka Bacakada ditutup pada hari ini, dan sudah ada tiga kandidat yang menyerahkan berkas.

Irsan Efendi Bersama Istri Serahkan Formulir Pendaftaran Ke Partai PKS

Foto: Irsan Efendi tanda tangani penyerahan formulir pendaftaran balon Wali Kota P.Sidimpuan ke Partai PKS.

Sementara kandidat bakal calon kepala daerah Irsan Efendi Nasution mengatakan, kehadirannya di kantor DPD PKS ini adalah untuk mendaftarkan diri sebagai Bacakada.

Sebagai bukti dirinya telah mendapat restu keluarga dan partai, Irsan datang ke PKS didampingi istri, anak dan pengurus DPD Partai Golkar Padangsidimpuan.

“Setelah Golkar, saya mendaftar ke PKS. Rencananya juga akan ke partai politik yang telah kami datangi dan kami ambil formulirnya. Artinya PKS partai kedua yang saya datangi untuk mendaftarkan diri,” terangnya.

Penuhi Syarat, Golkar Usung 1 Paslon Tanpa Harus Berkoalisi, Namun Mengedepankan Kebersamaan

Dijelaskan, memang benar pada Pemilu 2024 ini Partai Golkar meraih 10 dari 30 kursi DPRD Padangsidimpuan, dan telah mendapat penetapan dari KPU. Artinya, Golkar sudah memenuhi syarat untuk mengusung satu pasangan calon tanpa harus berkoalisi dengan partai lain.

“Namun. Berbekal pengalaman lima tahun memimpin kota ini, membangun Kota P.sidimpuan harus mengedepankan kebersamaan, sinergitas dan kolaborasi. Tidak boleh sendiri-sendiri,” sebut Irsan.

Alasan itulah, kata Irsan, sehingga mendorongnya untuk datang mendaftarkan diri, yang diawali komunikasi dan silaturahmi ke partai politik selain Golkar.

“Kami tak ingin hanya pikiran-pikiran Golkar saja yang dituangkan di visi misi pembangunan kota ini. Kami berharap ada pikiran-pikiran partai lainnya seperti PKS. Sehingga terpotret jelas, apa kekurangan dan kebutuhan yang harus dibenahi di kota ini,” jelasnya.

Foto: Irsan Efendi memberikan kata sambutan kedatangannya ke kantor PKS P.Sidimpuan.

Pemegang tunggal instruksi penugasan sebagai Balon Wali Kota Psp dari DPP Partai Golkar ini menambahkan, dengan bersama saja belum tentu apa yang diinginkan bisa tercapai. Apalagi tanpa kebersamaan, akan nihil hasilnya.

Visi misi yang diserahkan ke PKS ini baru berupa draf saja. Ia berharap di dalamnya ada pokok-pokok pemikiran dari PKS. Sehingga dapat dirumuskan dan diramu bersama-sama menjadi satu visi misi yang konfrehensif.

“Kami ingin duduk bersama dengan parpol lainnya untuk merumuskan visi misi besar yang diramu dengan kebebersamaan, sinergitas dan kolaboralitas,” tandasnya.

Tampak mendampingi Irsan Efendi Nasution mendaftar ke PKS L, Ketua Dewan Pertimbangan DPD Partai Golkar Kota P.sidimpuan Raja Sahlan Nasution, Ketua Dewan Penasehat M. Jusar Nasution dan Ketua Dewan Pakar Islahuddin Nasution.

Juga Sekretaris DPD Partai Golkar Urwatul Hannan Harahap, para Wakil Ketua seperti Arjuna Sari, Nirwana Ritonga, Purnadi, Mulyadi Sofyan Lubis dan Harun Al Rasyid, Wakil Sekretaris Ahmad Maulana Harahap, Wakil Bendahara Marini Yuliana Hutabarat.

Hadir juga Ketua Ikatan Istri Partai Golkar (IIPG) Derliana Siregar, para Pimpinan Kecamatan (PK), Pimkel dan Pimdes, sayap partai (Hasta Karya), Caleg terpilih, anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Kota P.sidimpuan dan lainnya. (JN-Irul)